Home » » Kebiasaan yang Membuat Anda Mudah Gagal

Kebiasaan yang Membuat Anda Mudah Gagal

Written By Unknown on 27/09/14 | 9/27/2014

Gagal adalah kata yang banyak dihindarkan orang, gagal dapat membuat orang bangkit namun dapat pula melemahkan semangat untuk bangkit. Kegagalan seringkali menjadi mimpi buruk bagi orang-orang yang tengah mengejar kesuksesan baik di bidang karir maupun bisnis. Ironisnya, kegagalan justru bisa datang karena sikap buruk dari diri sendiri.

Mengutip laman Lifehack.org, pegawai atau pengusaha yang terlalu sibuk mengurus urusan orang lain tidak akan pernah bisa melangkah jauh mencapai kesuksesannya. Tak hanya itu, membuang energi untuk membenci orang lain juga dapat menjadi salah satu faktor pemicu kegagalan menuju sukses.

Berdasarkan sejumlah penelitian, para pegawai atau pebisnis yang selalu menganggap dirinya lebih baik dari orang lain justru akan lebih mudah tersandung dan jatuh. Selain itu, bersikap selalu ingin tahu juga merupakan kebiasaan buruk yang dapat menjadi bumerang dan berdampak negatif bagi diri sendiri.

Lebih dari itu, tidak mau menerima kritik orang lain juga merupakan salah satu indikasi bahwa kita akan segera menghadapi kegagalan. Namun sebaliknya, menjaga sikap dan senantiasa menyebarkan hal positif bagi rekan kerja atau bisnis dapat mempercepat langkah mencapai kesuksesan yang dikendaki.

Meski demikian, banyak orang yang tidak menyadari sikap dan kebiasannya dapat menjadi sumber kegagalan dalam berkarir maupun berbisnis. Berikut beberapa kebiasaan yang dapat membuat kta lebih mudah gagal:

1. Menyalahkan orang lain untuk kegagalan pribadi

2. Senang mengkritik orang lain

3. Takut untuk berubah dan mencoba hal baru.

4. Merasa memiliki kekuasaan lebih besar dari orang lain
5. Mengumbar kemarahan di depan orang lain.

6. Gemar menyimpan dendam pada orang lain. (abya/arh)
Share this article :

Posting Komentar

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
 
Support : 'your link' | 'your link' | 'your link'
Copyright © 2014. ABYAKSA BUANA INFORMASI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger