Latest Post

Seputar Kita, Tips dan Triks: MENGUKUS MAKANAN

Written By Unknown on 09/10/14 | 10/09/2014

Tempat Wisata di Kota Bogor

Written By Unknown on 08/10/14 | 10/08/2014

Kota Bogor disebut  juga kota hujan, salah satu kota penyangga ibukota Indonesia. Bogor memiliki ragam potensi wisata baik itu wisata alam, wisata belanja maupun wisata kuliner. Salah satu wisata alam yang sangat terkenal di Bogor adalah Kebun Raya Bogor dan Wisata Alam Puncak, sedangkan untuk jenis kulinernya yaitu Asinan Bogor dan Roti Unyil. Untuk dapat  mencapai kota Bogor tidaklah sulit, karena banyak sekali alternatif moda angkutan yang mengarah ke kota Bogor, baik itu dari arah Jakarta maupun Bandung. Kita dapat menggunakan sarana Kereta Api, Bus atau juga menggunakan kendaraan pribadi.

Dengan jarak yang hanya sekitar 50 KM dari Jakarta, Bogor seringkali menjadi pilihan wisata akhir pekan penduduk Jakarta dan sekitarnya. Apa saja tempat wisata di Bogor yang wajib dikunjungi? Mari kita simak beberapa tempat wisata yang berada di Kota Bogor.

1. Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor adalah sebuah kebun botani dengan luas lebih dari 85 hektar dan mempunyai koleksi tumbuhan sebanyak lebih dari 15,000 tumbuhan. Kebun Raya Bogor adalah tempat wisata di Bogor yang paling cocok untuk berpiknik, sehingga tidak aneh apabila pada akhir pekan Kebun Raya Bogor penuh dengan pengunjung. Harga tiket masuk Kebun Raya Bogor adalah 14,000 Rupiah per orang.

2. The Jungle Water Park
The Jungle Water Park berlokasi di tengah sebuah perumahan bernama Bogor Nirwana Residence. The Jungle Water Park merupakan sebuah wahana wisata air yang lengkap dan menyenangkan, terutama bila anda adalah keluarga yang mempunyai anak kecil. Selain wahana permainan air, The Jungle Water Park juga mempunyai fasilitas sinema 4D, taman burung, dan akuarium raksasa. Harga tiket The Jungle Water Park adalah 100,000 Rupiah per orang.

3. Danau Situ Gede
Danau Situ Gede adalah sebuah danau dengan luas sekitar 6 hektar dan dikelilingi oleh hutan. Danau Situ Gede adalah tempat rekreasi sehari-hari bagi warga Bogor yang gemar memancing, menaiki perahu ke tengah danau, dan jalan-jalan di hutan yang rimbun. Selain itu, di hutan Danau Situ Gede juga banyak terdapat rusa sehingga anda dapat bermain dengan mereka.

4. Marcopolo Water Adventure

Marcopolo Water Adventure berlokasi di perumahan Bukit Cimanggu City, tepatnya di Jalan KH. Soleh Iskandar No.1, Bogor. Marcopolo Water Adventure adalah sebuah taman wisata permainan air dengan fasilitas permainan water boom, kolam air panas, kolam renang anak, kolam renang bayi, kolam renang dewasa, kolam arus, dan lain-lain. Selain itu anda juga dapat bermain flying fox, sepeda air, balon air, memancing, dan lain-lain di lokasi ini. Harga tiket masuk Marcopolo Water Adventure adalah 55,000 Rupiah.

5. Taman Wisata Mekarsari

Taman Wisata Mekarsari adalah salah satu tempat wisata di Bogor yang paling terkenal, bahkan sudah menjadi salah satu ikon kota Bogor. Taman Wisata Mekarsari adalah pilihan tepat bagi warga Jakarta dan sekitarnya untuk melepas kejenuhan kerja sehari-hari. Sempat ditutup selama beberapa bulan untuk keperluan renovasi, kini Taman Wisata Mekarsari yang telah dibuka kembali untuk umum menawarkan wisata taman buah di lahan seluas 264 hektar dengan berbagai macam fasilitas rekreasi yang menyenangkan untuk anda dan keluarga. Di Taman Wisata Mekarsari juga terdapat wahana water kingdom, sebuah wahana wisata air terbesar di Asia.

6. Taman Safari Cisarua

Taman Safari Cisarua adalah salah satu tempat wisata di Bogor yang paling ramai di kunjungi pada akhir pekan. Taman Safari Cisarua yang berada di kawasan wisata Puncak menawarkan pengalaman melihat dan berinteraksi dengan berbagai jenis hewan yang hidup di habitat aslinya. Selain menawarkan pengalaman berinteraksi dengan hewan di siang hari, Taman Safari Cisarua juga mempunyai program safari malam sehingga anda dapat melihat kegiatan hewan di malam hari. Apabila anda ingin berkunjung ke Taman Safari Cisarua pada akhir pekan, perlu diingat bahwa pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional kawasan puncak memberlakukan sistem satu arah, biasanya satu arah naik pada jam 9 pagi sampai dengan jam 11.30 siang, dan satu arah turun pada jam 3 sore sampai dengan jam 6 sore. Harga tiket masuk Taman Safari Cisarua adalah 140,000 Rupiah per orang.

7. Kampung Budaya Sindangbarang

Kampung Budaya Sindangbarang berlokasi sekitar 5 KM dari Bogor, tepatnya di Desa Pasir Eurih, Kecamatan Tamansari. Kampung Budaya Sindangbarang merupakan kampung tertua di Bogor yang dipercaya sudah ada sejak jaman Kerajaan Sunda pada abad ke 7. Di Kampung Budaya Sindangbarang anda dapat menikmati peninggalan kerajaan Pajajaran, menikmati dan mempelajari kesenian Sunda, menikmati suasana desa yang tenang, dan lain-lain.

8. Air Panas Tirta Sanita Ciseeng

Air Panas Tirta Sanita Ciseeng adalah salah satu tempat wisata di Bogor favorit warga Bogor dan sekitarnya. Kegiatan yang bisa dilakukan di Tirta Sanita Ciseeng Bogor adalah berendam air panas belerang yang berguna tidak hanya untuk melepas lelah, namun juga baik untuk kesehatan. Selain tempat berendam air panas, Tirta Sanita Ciseeng juga mempunyai fasiltias permainan yang dapat dimainkan anak-anak dan orang dewasa. Harga tiket masuk Air Panas Tirta Sanita Ciseeng adalah 10,000 Rupiah per orang, hati-hati terkadang ada beberapa orang yang mencoba menjual tiket tidak resmi dengan harga 50,000 Rupiah atau lebih.

9. Warso Farm
Warso Farm atau sering disebut Kebun Durian dan Buah Naga Warso adalah sebuah tempat wisata di Bogor yang berlokasi di Desa Cihideung, sekitar 10 KM dari pusat kota Bogor. Warso Farm sangat mudah ditemukan karena di pintu gerbang depanyna terdapat replika buah durian dan buah naga yang sangat besar. Berada di atas sebuah lahan berukuran sekitar 8 hektar, Warso Farm adalah tempat wisata perkebunan yang wajib dikunjungi di Bogor.

10. Air Panas Ciparay

Terletak di desa Ciparay, Air Panas Ciparay adalah tempat berendam air panas yang masih alami. Pada saat datang memasuki area Air Panas Ciparay, anda harus menuruni sektiar 400 anak tangga, namun tidak perlu kuatir karena pemandangan dalam perjalanan tersebut sangat indah sehingga tidak akan terasa melelahkan. Harga tiket masuk Air Panas Ciparay adalah 4,000 Rupiah per orang. (Arh)









jambu Biji Kaya Vitamin C

Jambu biji, terutama yang dagingnya berwarna merah, sangat kaya akan vitamin C. Mengkonsumsi satu buah ukuran sedang, telah memenuhi lima kali kebutuhan vitamin C dalam sehari. Kadar vitamin C tertinggi terdapat pada buah yang setengah matang, dan semakin matang semakin turun kadarnya.

Jambu biji juga mengandung asam nikotinik dan fosfor, yang baik untuk kesehatan tubuh. Jambu biji kalengan mengandung 1/3 kadar vitamin C. Pilih yang tidak menggunakan sirup berkadar gula tinggi.

Manfaat dari jambu biji ini, dapat meningkatkan imunitas tubuh dan menyeimbangkan kadar kolesterol darah. Jambu biji juga dapat melindungi jantung dan menghambat pertumbuhan kanker. (Arh

pepaya Kaya Vitamin C dan Beta Karotin

Buah pepaya merupakan sumber vitamin C dan rasabya enak. Buah ini berasal dari Meksiko dan Kosta Rika. Orang Spanyol memperkenalkan pepaya kepada bangsa-bangsa lain dalam perjalanan lautnya pada pertengahan abad ke-16. Produsen pepaya terbesar saat ini adalah Amerika Serikat yang sebagian besar mendapat pasokan dari Hawai.

Buah pepaya merupakan buah penting di negara-negara berkembang, karena murah dan penuh gizi. Selain itu pepaya bukan buah musiman, artinya selalu bisa didapat sepanjang tahun.

Seperti buah-buahan lain yang berwarna jingga, pepaya, mempunyai kandungan beta karoten tinggi. Oleh karena itu baik untuk kesehatan kulit, selain mampu meningkatkan sistem imunitas tubuh.

Mengkosumsi sepotong pepaya telah memenuhi dua kali kebutuhan minimun akan vitamin C. Pepaya mengandung 50 kcal per 100 gram buah.

Serat yang dikandungnya, membantu menyeimbangkan kadar kesterol darah, selain juga melancarkan buang air besar. Salah satu andalan buah pepaya adalah enzim papain. Emzim ini melancarkan pencernaan, dan banyak dikandung oleh buah muda dan daunnya. Daun pepaya bisa dijadikan pembungkus daging (sate) sebelum dimasak karena enzim papainnya mampu mengempukan daging. Daun pepaya juga mempercepat penyembuhan (termasuk luka bakar) dan borok.

Biji pepaya jika ditambahkan ke dalam acar, cuka, atau minyak goreng akan meningkatkan citarasa. Biji pepaya juga berkhasiat membunuh cacing usus. (Arh)

Pisang Kaya Vitamin B6, Asam Folat dan Potasium

Pisang merupakan salah satu bahan pangan yang ajiab karena sarat nutrisi. Boleh dikatakan pisang merupakan makanan siap saji (fast food) yang sempurna. Kandungan kalorinya 117 kcal per 100 gram daging buah, sehingga dengan kandungan vitamin B6, asam folat, dan potasium, serta serat, maka biah pisang merupakan bahan pangan yang sarat gizi.

Pisang sebaiknya dimakan dalam keadaan segar dan sudah tua (ripe), karena kandungan pati pisang muda sulit dicerna. Dalam keadaan sudah tua, zat patinya sudah berubah menjadi zat gula.

Bagi kesehatan, pisang segar yang sudah tua mampu menyembuhkan konstipasi (sulit buang air besar) dan diare, dan menyeimbangkan kadar kolesterol darah. Juga meredakan gangguan pencernaan. Di beberapa negara, pisang dimanfaatkan sebagai sumber energi dan menjadi bahan pangan utama. Kadar Potasium yang tinggi dalam kandungan pisang, dapat membantu meredakan kram. Digabung dengan kadar energinya yang tinggi, pisang baik sebagai camilan bagi para atlet. Makan sepotong pisang, telah memenuhi 1/4 kebutuhan vitamin B6 dalam sehari. Oleh karena itu, para wanita yang menderita PMS (Pre Menstruasi Syndrome) sebaiknya sering-sering mengonsumsi pisang.

Pisang bermanfaat bagi:
Pisang baik untuk mereka yang aktif secara fisik

Pisang menyembuhkan gangguan pencernaan, sakit maag, sindrom kelelahan kronis (chronic fatique syndrome), kehabisan tenaga, dan demam

Pisang paling baik disantap dalam keadaan sudah tua, dimasak maupun segar.  (Arh)

Aturlah Waktu Anda

Suatu ketika, seorang profesor memperlihatkan sejumlah materi di atas mejanya. Ketika kelas dimulai, tanpa sepatah kata pun ia mengambil sebuah stoples kaca besar dan mengisinya dengan batu.

Ia kemudian bertanya pada murid-muridnya "Apakah stoples ini sudah penuh?". Mereka sepakat bahwa stoples itu penuh. Profesor itu mengambil sejumlah kerikil dan memasukannya ke dalam stoples. Dengan hati-hati ia mengoncangkan stoples itu. Kerikil itu tentu saja bergulir masuk ke ruang kosong di antara batu-batu yang lebih besar.

Ia kembali bertanya pada murid-muridnya, "Apakah stoples ini sudah penuh?". Mereka sepakat bahwa stoples itu sudah penuh. Profesor itu mengambil pasir dan menuangkannya ke dalam stoples. Tentu saja, pasir itu memenuhi stoples. Ia pun kembali bertanya kepada murid-muridnya, "Apakah stoples ini sudah penuh?". Serempak murid,muridnya menjawab penuh.

Profesor itu kemudian menuangkan dua kaleng bir ke dalam stoples, yang langsung mengisi ruang kosong di antara pasir. Spontan saja hal itu membuat geli dan tawa para muridnya. Segera setelah tawa mereka reda, profesor itu melanjutkan, "Saya ingin kalian tahu bahwa stoples ini menggambarkan kehidupan kalian. Batu adalah hal-hal penting dalam kehidupan, keluarga, pasangan, kesehatan, dan anak-anak kalian. Ketika segala sesuatu lenyap dan hanya mereka yang tersisa, hidup kalian masih terasa penuh. Kerikil adalah hal-hal berarti lainnya, seperti, pekerjaan, rumah, dan mobil kalian. Pasir adalah segala sesuatu yang lain berupa hal-hal kecil. Kalau kalian memasukkan pasir terlebih dahulu ke dalam stoples, tidak ada lagi ruang bagi kerikil dan batu. Begitu juga dengan kehidupan kalian. Kalau kalian menghabiskan waktu dan energi kalian untuk hal-hal kecil, kalian tidak akan pernah memiliki waktu untuk hal-hal penting".

Curahkan perhatian untuk hal-hal yang penting bagi kebahagiaan Anda. Bermainlah dengan anak-anak. Sisihkan waktu untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. Ajaklah pasangan Anda berjalan-jalan. Akan ada waktu untuk bekerja, membersihkan rumah, atau membuat jamuan makan malam. Terlebih dahulu masukkan batu, hal-hal yang sungguh penting. Tentukan prioritas Anda. Sisanya hanyalah pasir.

Salah satu murid mengacungkan tangan san bertanya, bir menggambarkan apa. Profesor itu tersenyum. "Saya senang kamu menanyakannya. Bir menunjukkan bahwa betapapun sibuknya hidupmu, selalu ada waktu untuk menikmati bir!". (Arh)


Tantangan adalah bagian dari kehidupan, hadapi dengan hati ringan, mengetahui bahwa Anda akan menang dalam sebagian besar kesempatan, kalah dalam sejumlah kesempatan. Akan tetapi, apa pun hasilnya, Anda akan menjadi seorang yang lebih baik karena telah berani mencoba.

Atur Waktu Anda

Suatu ketika, seorang profesor memperlihatkan sejumlah materi di atas mejanya. Ketika kelas dimulai, tanpa sepatah kata pun ia mengambil sebuah stoples kaca besar dan mengisinya dengan batu.

Ia kemudian bertanya pada murid-muridnya "Apakah stoples ini sudah penuh?". Mereka sepakat bahwa stoples itu penuh. Profesor itu mengambil sejumlah kerikil dan memasukannya ke dalam stoples. Dengan hati-hati ia mengoncangkan stoples itu. Kerikil itu tentu saja bergulir masuk ke ruang kosong di antara batu-batu yang lebih besar.

Ia kembali bertanya pada murid-muridnya, "Apakah stoples ini sudah penuh?". Mereka sepakat bahwa stoples itu sudah penuh. Profesor itu mengambil pasir dan menuangkannya ke dalam stoples. Tentu saja, pasir itu memenuhi stoples. Ia pun kembali bertanya kepada murid-muridnya, "Apakah stoples ini sudah penuh?". Serempak murid,muridnya menjawab penuh.

Profesor itu kemudian menuangkan dua kaleng bir ke dalam stoples, yang langsung mengisi ruang kosong di antara pasir. Spontan saja hal itu membuat geli dan tawa para muridnya. Segera setelah tawa mereka reda, profesor itu melanjutkan, "Saya ingin kalian tahu bahwa stoples ini menggambarkan kehidupan kalian. Batu adalah hal-hal penting dalam kehidupan, keluarga, pasangan, kesehatan, dan anak-anak kalian. Ketika segala sesuatu lenyap dan hanya mereka yang tersisa, hidup kalian masih terasa penuh. Kerikil adalah hal-hal berarti lainnya, seperti, pekerjaan, rumah, dan mobil kalian. Pasir adalah segala sesuatu yang lain berupa hal-hal kecil. Kalau kalian memasukkan pasir terlebih dahulu ke dalam stoples, tidak ada lagi ruang bagi kerikil dan batu. Begitu juga dengan kehidupan kalian. Kalau kalian menghabiskan waktu dan energi kalian untuk hal-hal kecil, kalian tidak akan pernah memiliki waktu untuk hal-hal penting".

Curahkan perhatian untuk hal-hal yang penting bagi kebahagiaan Anda. Bermainlah dengan anak-anak. Sisihkan waktu untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. Ajaklah pasangan Anda berjalan-jalan. Akan ada waktu untuk bekerja, membersihkan rumah, atau membuat jamuan makan malam. Terlebih dahulu masukkan batu, hal-hal yang sungguh penting. Tentukan prioritas Anda. Sisanya hanyalah pasir.

Salah satu murid mengacungkan tangan san bertanya, bir menggambarkan apa. Profesor itu tersenyum. "Saya senang kamu menanyakannya. Bir menunjukkan bahwa betapapun sibuknya hidupmu, selalu ada waktu untuk menikmati bir!". (Arh)


Tantangan adalah bagian dari kehidupan, hadapi dengan hati ringan, mengetahui bahwa Anda akan menang dalam sebagian besar kesempatan, kalah dalam sejumlah kesempatan. Akan tetapi, apa pun hasilnya, Anda akan menjadi seorang yang lebih baik karena telah berani mencoba.

Tugas Kita Adalah Bekerja



           
Ketika orang lain berbicara sejuta basa, tetaplah anda bekerja. Cangkullah sawah itu dan taburi dengan benih. Ketika orang lain berdiam tak tahu harus berkata apa. teruskan kerja anda. Siangi dan airi putik-putik yang baru bertunas itu.

Ketika orang lain saling tuding saling hunus, bekerjalah dalam istirahat kita. Senandungkan seranai pengundang angin dan gerimis. Ketika orang lain terlelap pada tidur nyenyak mereka, jangan putuskan kerja anda. Bekerjalah dengan doa dan harapan; "Semoga ikhtiar ini menjadi kebaikan bagi segenap semesta." 

Maka, ketika orang lain tergugah dari peraduannya, ajaklah mereka untuk mengangkat sabit memungut panen yang telah masak. Bila mereka tak jua berkenan, jangan kecil hati. Terus dan tetaplah bekerja. Bekerja, karena itulah yang semestinya kita kerjakan. 

Apa pun yang terjadi di muka bumi, sang mentari tak berhenti sedetik pun dari kerja; mengipasi tungku pembakaran raksasanya: menebarkan kehangatan ke seluruh galaksi. Maka. tak ada alasan yang lebih baik untuk keberadaan kita di sini, selain bekerja, mengubah energi hangat matari menjadi kebaikan semesta. Tugas Kita Adalah Berikhtiar.
Ketika orang lain berbicara sejuta basa, tetaplah anda bekerja. Cangkullah sawah itu dan taburi dengan benih. Ketika orang lain berdiam tak tahu harus berkata apa. teruskan kerja kita. Siangi dan airi putik-putik yang baru bertunas itu. 

Ketika orang lain saling tuding saling hunus, bekerjalah dalam istirahat anda. Senandungkan seranai pengundang angin dan gerimis. Ketika orang lain terlelap pada tidur nyenyak mereka, jangan putuskan kerja anda. Bekerjalah dengan doa dan harapan; "Semoga ikhtiar ini menjadi kebaikan bagi segenap semesta."

Maka, ketika orang lain tergugah dari peraduannya, ajaklah mereka untuk mengangkat sabit memungut panen yang telah masak. Bila mereka tak jua berkenan, jangan kecil hati. Terus dan tetaplah bekerja. Bekerja, karena itulah yang semestinya kita kerjakan. 

Apa pun yang terjadi di muka bumi, sang mentari tak berhenti sedetik pun dari kerja; mengipasi tungku pembakaran raksasanya: menebarkan kehangatan ke seluruh galaksi. Maka. tak ada alasan yang lebih baik untuk keberadaan kita di sini, selain bekerja, mengubah energi hangat matari menjadi kebaikan semesta.




Tidak seorang pun yang menghitung-hitung: berapa
untung yang kudapat nanti dari Republik ini,
jikalau aku berjuang dan berkorban untuk
mempertahankannya.
(Bung Karno)
 

Sponsor Link Lazada Vietnam

Bukalah hatimu



         
Banyak orang bilang, cinta begitu sulit ditebak, la bagaikan burung yang menari-nari disekeliling kita. mengepakkan sayapnya yang penuh warna, memikat dan menarik hati kita untuk menangkapnya. Saat kita begitu menginginkan cinta dalam genggaman, ia terbang menjauh. Namun saat kita tidak mengharapkan, cinta hadir tanpa diundang. Kita pun tidak bisa memaksakan cinta sekehendak hati kita. Memang, cinta adalah fenomena hati yang sulit dimengerti.

Sebenarnya kita tidak perlu memeras otak terlalu keras untuk mengerti cinta, bahkan semakin keras kita memikirkan cinta, maka semakin lelah pula kita. Cinta adalah untuk dirasakan, bukan dipikirkan. Yakinlah bahwa cinta yang kita inginkan akan datang pada saat yang tepat. Namun bukan berarti kita hanya duduk menanti cinta. Sebarkanlah cinta, pada keluarga, sahabat-sahabat kita, dan sesama. Dengan memberikan cinta, maka kita telah 'mengundang' cinta untuk datang. Kita hanya perlu membuka hati. Biarkan kecantikan hati kita memancar, mempesona cinta-cinta yang terbang di sekililing kita untuk akhirnya hinggap dan bersemayam di hati kita selamanya.




Sahabatmu adalah kebutuhan jiwamu yang terpenuhi. Dia lah ladang
hatimu, yang dengan kasih kautabuh dan kau pungut buahnya penuh rasa
terimakasih. Kau menghampirinya dikala hati gersang kelaparan, dan
mencarinya dikala jiwa membutuhkan kedamaian. Janganlah ada tujuan
lain dari persahabatan kecuali saling memperkaya jiwa. (Kahlil Gibran)


  Sponsor Link:

Lazada Vietnam

Sebuah Catatan Kehidupan



             S
emakin panjang usia kita, semakin panjang pula catatan pengalaman hidup kita. Bagi    mereka yang mau memetik pelajaran dari pengalamannya, maka pengalaman jadi kekayaan yang unik baginya. Usia membawanya pada kebajikan. Sedangkan bagi mereka yang acuh, pengalaman tak lebih dari goresan di atas pasir pantai. Usia tak menjamin apa-apa selain ketuaan baginya.

Meski kita sama-sama dinaungi oleh langit yang sama; meski kita samasama diterangi oleh cahya matahari yang sama: meski kita sama-sama digelapi oleh malam yang sama, namun kita tak pernah sama dalam menyerap semua itu. Kita melihat cakrawala dari ketinggian yang berbeda. Kita melangkah di jalan setapak dengan bobot yang berbeda.Kita mengisi ruang dan waktu ini dengan besar tubuh yang berbeda pula.

Maka. meski kita lahir di bumi yang satu. namun kita hidup di dunia yang berbeda-beda. Kita mempunyai sidik dunia pikiran yang tak sama bagi setiap orang. Keunikan itu takkan banyak berarti bila tak menjadi kekayaan bagi kita. Dan, kekayaan itu tak banyak bermakna bila tak membuat diri kita semakin bijak bestari.




la yang datang, akan pergi. Seorang penguasa, pengemis atau pertapa -
setiap orang yang lahir pasti mati. Menghembuskan nafas terakhir di atas
tahta, atau diseret ke dalam kubur dengan kaki dan tangan terikat, apa
bedanya?
(Kabir)




Sponsor Link: Lazada Vietnam

Sponsor Link

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.

Sponsor Link

Sponsor Link

Sponsor Link

Sponsor Link

Lazada Vietnam
 
Support : 'your link' | 'your link' | 'your link'
Copyright © 2014. ABYAKSA BUANA INFORMASI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger